Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Xiaomi Mi 11 Dirilis

Akhir Desember 2020 tahun lalu Xiaomi Mi 11 dirilis di China. Pada hari Senin kemarin (8/2/2021), Xiaomi secara global resmi meluncurkan telepon seluler atau ponsel flagship Mi 11.

Photo by Xiaomi@Xiaomi

Xiaomi Mi 11 mengusung Snapdragon 888 dan tiga kamera belakang.  Mi 11 dirilis dengan dimensi 164,3 x 74,6 x 8,06 mm dan memiliki bobot 196 gram.

Mi 11 dibekali layar OLED baru, AMOLED DotDisplay berukuran 6,81 inci, resolusi WQHD+ (Quad HD 3.200 x 1.440).

Screen Mi 11 telah support refresh rate hingga 120Hz dengan touch sampling rate hingga mencapai 480Hz. Tingkat kecerahan tertinggi layar mencapai 1.500 nits dengan dilindungi Gorilla Glass Victus.

Bagian belakang Mi 11 terdapat modul kamera belakang dengan rincian kamera utama 108MP (f/1.85) dengan OIS, ultrawide 13MP ( f/2.4), serta telefoto 5MP (f/2.2).


Fitur yang ditawarkan dari kamera belakang di antaranya AI Erase 2.0, Night mode 2.0, Ultra Night Video, One-Click AI Cinema, Pro Time-laps


Xiaomi Mi 11 mengusung chipset Snapdragon 88. Hal ini membuat Mi 11 menurut klaim Xiaomi merupakan ponsel pertama yang menggunakan Snapdragon 88.

Chip memiliki RAM 8GB LPDDR5 dan dua pilihan internal, 128GB dan 256G.

Mi 11 support 5G, USB-C, WiFi 6, NFC, dan Bluetooth 5.

Baterai Mi 11 berkapasitas 4.600 mAh dan dengan pengisian daya cepat 55 watt. Dari keadaan kosong hanya butuh 45 menit untuk mengisi daya menjadi full 100 persen.

Mi 11 dibekali fitur in-display fingerprint scann.

Dengan spek dan fitur lainnya serta yang sudah disebutkan, Xiaomi Mi varian 8GB/128GB dibanderol mulai harga 749 euro atau sekira Rp 12,6 juta.

Jadi, siapkan saja kocek Anda jika ingin mengantongi Xiaomi Mi 11.

Sedangkan Versi 8GB/256GB dijual mulai 799 euro atau sekira Rp 13,5 juta.a.11n..1.erB.8.8.e.


Post a Comment for "Xiaomi Mi 11 Dirilis"

Blogger Widgets
close